Disebutkan bahwa namanya Abdullah bin Abi Quhafah, dan Abu Quhafah ini pun nama sebenarnya Usman bin Amir, dan ibunya, Ummul-Khair, sebenarnya bernama Salma bint Sakhr bin Amir. Disebutkan juga, bahwa sebelum Islam ia bernama Abdul Ka’bah. Setelah masuk Islam oleh Rasulullah ia dipanggil Abdullah.
Lepas masa anak-anak ke masa usia remaja ia bekerja sebagai pedagang pakaian. Usahanya ini mendapat sukses. Dalam usia muda itu ia kawin dengan Qutailah bint Abdul Uzza. Dari perkawinan ini lahir Abdullah dan Asma’. Asma’ inilah yang kemudian dijuluki Zatun-Nitaqain.
Sesudah dengan Qutailah ia kawin lagi dengan Umm Rauman bint Amir bin Uwaimir. Dari perkawinan ini lahir pula Abdur-Rahman dan Aisyah.
Kemudian di Medinah ia kawin dengan Habibah bint Kharijah, setelah itu dengan Asma’ bint Umais yang melahirkan Muhammad. Asma’ Binti Umais ini adalah sahabat karib Fatimah r.a putri Rasullah s.a.w
Selepas Abu Bakar r.a wafat Asma’ Binti Umais berkahwin dengan Ali bin Abi Talib r.a
Rujukan : Dr. Muhammad Husain Haekal – Abu Bakar As Sidik r.a